Tabligh Akbar Bersama Ust. Subqi Al Bughuri

Tabligh Akbar Bersama Ust. Subqi Al Bughuri

5:00 AM Add Comment


Sabtu 12 Nopember 2016 MAN 1 Surakarta menyelenggarakan Tablig Akbar bersama Ust. Subqi Al Bughuri  Salah satu Da' Kondang yang sering mengisi acara tausiyah di berbagai TV Nasional.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Siswa MAN 1 Surakarta terutama Program BOARDING SCHOOL ini tergolong sukses, karna dalam acara Tabligh kali ini lebih dari 1000 Jama'aah hadir di halaman MAN 1 Surakarta untuk mendengarkan tausiyah dari Ust. Wijayanto. Acara dimulai pukul 09. 00  WIB yang di sambut dengan rebana dari Program Khusus MAPK Solo kemudian juga Tari Saman dari Program Boarding School baru dilanjutkan dengan acara pembukaan. Dalam hal ini hadir Bapak Ibuguru MAN 1 Surakarta beserta karyawan untuk mengikuti kegiatan ini.

Sebelum acara dimulai diawali dengan Lantunan Ayat Suci Alquran dari siswa  MAN 1 Surakarta, kemudian dilanjutkan dengan sambutan yang dalam hal ini di sampaikan langsung oleh Kepala Madrasah Bp. Drs. H.M. Haryadi Purwanto, M.Ag kemudian dilanjutkan dengan inti pengajian oleh Ust. Wijayanto. Acara berjalan dengan lancar bahkan dalam kegiatan ini seluruh jama'ah sangat berantusias mendengarkan tausiyah beliau. Salah satu keistimewaan dari Ust. Subqi Al Bughuri dalam menyampaikan tausiyahnya adalah beliau mampu membuat suasana agar para pendengar tidak merasa bosan.

Acara berakhir pada pukul 11.00 WIB ini mampu menghipnotis jama'ah untuk mendengarkan tausiyahnya. Di akhir acara dilakukan penyerahan kenang kenangan yang diserahkan secara langsung oleh Kepala Madrasah Bp. Drs. H.M Hariyadi Purwanto, M.Ag. Hanya  kata SELAMAT dan SUKSES Buat Program Boarding School yang telah mampu mengadakan Perhelatan Akbar dengan Sukses

Boarding dan Fullday School Praktikum di UGM

Boarding dan Fullday School Praktikum di UGM

11:20 AM Add Comment

Seni-Selasa 11-12 Oktober 2016 Program Boarding dan Fullday School MAN 1 Surakarta seperti biasanya mengadakan kunjungan studi ke berbagai Perguruan Tinggi Negeri Favorit. Pada kesempatan ini Program Boarding dan Fullday School MAN 1 Surakarta berkunjung ke UGM Fak. MIPA dan Ekonomi untuk  melakukan praktikum di LAB. Tersebut, yang dibimbing secara langsung oleh Dosen  dan mahasiswa UGM. Tepat Pukul 09.00 WIB seluruh siswa sudah berada di kampus UGM untuk melakukan berbagai aktifitas praktikum di LAB Biologi dan Ekonomi. Dalam hal ini dibagi berbagai kelompok untuk praktikum dengan materi yang berbeda. Diantara praktikum yang dilakukan di LAB Biologi dan Ekonomi

Kegiatan Berlangsung sampai pukul 12.00 WIB kemudian dilanjutkan Refresing untuk sedikit menghilangkan kepenatan setelah melakukan praktikum di UGM. Obyek wisata yang dikunjungi adalah Kaibiru yang terletak di kota Yogyakarta bagian barat untuk sedikit melepaskan kepenatan dengan santai sekaligus melihat pemandangan alam, selain itu juga menuju ke Malioboro untuk melihat berbagai macam aneka barang yang di jual di Kota Gudeg ini. ----Pulang ---- sampe solo jam 21.30 WIB
IHT  In House Training MAN 1 Surakarta

IHT In House Training MAN 1 Surakarta

10:13 AM 1 Comment

Senin, 24 Oktober 2016 MAN 1 Surakarta mengadakan kegiatan IHT ( In House Training) seluruh guru baik PNS maupun GTT. Salah satu tujuan dari kegiatan ini adalah untuk "peningkatan Kuaitas Guru Tentang Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum 2013 Serta Persiapan Akreditasi 2017" kegiatan ini berlangsung selama dua hari sejak tanggal 24 -25 Oktober 2015 yang akan mendatangkan dua nara sumber utama yaitu dari dari Balai Diklat Kanwil Semarang dan dari Diknas Kota Surakarta.

Pembukaan kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Keala Kemenag Kota Surakarta, Drs. H.Muslim Umar. M.Ag disaksikan seluruh peserta , Kepala Madrasah dan Wakil Kepala Madrasah
Kunjungan Tamu dari Perancis

Kunjungan Tamu dari Perancis

8:50 AM 1 Comment

Kunjungan tim Institut Francais Indonesia (IFI), madame Nur Fitria, selaku responsible de Campus France Yogyakarta dan monsieur Fahri, sabtu ( 22/10/2016), dalam rangka sosialisasi bea siswa studi di Prancis kepada siswa/siswi MAN 1 Surakarta. Rombongan diterima oleh Waka Humas Drs. H. Ali Muhson, M.Ag, madame Suparyati, M.Pd selaku guru bahasa Prancis dan Agus Dwi Prasetyo selaku guru bahasa Jerman sekaligus pembina OSIS MAN 1 Surakarta. Semoga membuka peluang bagi siswa/siswi MAN 1 Surakarta untuk bisa melanjutkan studi di Prancis.
REVOLUSI OPBS  2016

REVOLUSI OPBS 2016

8:45 AM Add Comment


OPBS MAN 1 Surakarta tahun 2015/2016 telah mengakhiri masa bhaktinya. Bertempat di kampus utama MAN 1 Surakarta, telah diadakan reorganisasi OPBS yang dikemas dalam kegiatan yang diberi nama REVOLUSI, Sekarang waktunya, Kita Orangnya". Terpilih sebagai ketua OPBS Putra adalah Elang Sakti ( kelas XI IPA 1) dan OPBS Putri Khumaila Masfarina Yusrifa ( kelas XI IPA 3). Pelantikan dipimpin oleh Waka Humas Drs. H. Ali Muhson, M.Ag yang juga turut dihadiri oleh Waka Kesiswaan Drs. Sri Mulyono dan Waka Kurikulum Drs. Heru Siswanto.
Full Day School MAN 1 Solo Praktikum ke Lab Geografi  dan MIPA UNS

Full Day School MAN 1 Solo Praktikum ke Lab Geografi dan MIPA UNS

9:24 AM Add Comment


Selasa,4 Oktober 2016  Program Fullday School MAN 1 Surakartamengadakan kunjungan sekaligus praktikum di Lab. FKIP Geografi dan Lab. MIPA Universitas Sebelas Maret. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setip tahun dengan fakultas yang berbeda. Pada tahun ini praktikum dilakukan di 2 lab. yaitu lab FKIP Geografi untuk program Fullday jurusan IPS dan lab.MIPA untuk  jurusan IPA. Sebelum menuju ke UNS dilakukan Apel serta pengarahan dari Bp. Kepala Madrasah Drs. H.M. Hariyadi Purwanto, M.Ag  dilanjutkan menuju UNS. Sesampainya di UNS masing masing jurusan menuju lab untuk melakukan praktikum yang dipandu secara langsung oleh beberapa mahasiswa.

Untuk Jurusan IPA langsung melakukan praktikum di LAB MIPA yaitu untuk melakukan praktikum Biologi dan Fisika, untuk  sedangkan jurusan IPS melakukan praktikum di Lab Geografi tentang bagaimana menggunkan GPS, SIG, Kompas, dan masih banyak yang lainnya. Untuk praktikum biologi siswa diajarkan bagaimana meneliti sel baik pada hewan maupun tumbuhan sedangkan untuk fisika praktikum tentang lensa, gerak dll


Kegiatan praktikum selesai pada pukul 12. 00 WIB untuk jurusan IPS sedangkan jurusan IPA selesai pada pukul 15.00 WIB

Boarding School Praktikum ke LAB MIPA UNS

Boarding School Praktikum ke LAB MIPA UNS

9:18 AM Add Comment

Senin,3 Oktober 2016  Program Boarding School MAN 1 Surakartamengadakan kunjungan sekaligus praktikum di Lab. MIPA Universitas Sebelas Maret. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setip tahun dengan fakultas yang berbeda. Pada tahun ini praktikum dilakukan di 2 lab. yaitu di lab.MIPA praktikum BIOLOGI dan FISIKA. Sebelum menuju ke UNS dilakukan Apel serta pengarahan dari Bp. Kepala Madrasah Drs. H.M. Hariyadi Purwanto, M.Ag dilanjutkan menuju UNS untuk melakukan praktikum yang dipandu secara langsung oleh beberapa mahasiswa.



Praktikum ini diikuti oleh siswa kelas X Boarding School MAN 1 Surakarta yang terdiri dari 3 kelas, yaitu kelas MIA 1, 2 dan 3 untuk melakukan praktikum Biologi, Kimiadan Fisika. Untuk praktikum biologi sendiri melakukan pengamatn secara langsung tentang sel. Untuk praktikum di LAB kimia melakukan uji coba Sedangkan untuk Fisika melakukan praktikum Generator, Lensa dll


Acara berlangsung dengan lancar dan diakhir tepat pada pukul 15. 00 WIB kegiatan praktikum selesai dilaksanankan
Panen Prestasi, Panen Piala, Sekolah Sang Juara

Panen Prestasi, Panen Piala, Sekolah Sang Juara

7:52 AM Add Comment


Alhamdulillah....
Siswa MAN 1 Surakarta berhasil mengukir prestasi yang membanggakan. Dalam upacara hari kesaktian pancasila 1 Oktober 2016, para siswa berprestasi tersebut menyerahkan trophy kepada madrasah yang diwakili oleh kepala MAN 1 Surakarta Drs. HM. Hariyadi Purwanto, M.Ag.
Berikut kejuaraan yang diraih siswa MAN 1 Surakarta selama bulan September 2016 :
1. Juara 2 Olimpiade Matematika tingkat SMA/MA Islam se Jawa di UIN Sunan Ampel Surabaya, yang diraih oleh Erwin Fernanda Baru ( kelas XII IPA 1 )
2. Juara 3 National Statistic Game pada event ISCO ( Indonesian Statistic and Conference Olympiad) di UGM dan UII, diraih oleh DzikrurRohmani ZuhkrufurRifqi MuwafiqulHilmi ( kelas XII IPA 1 ) dan Saifullah Yusuf Ramadan ( kelas XI IPA 1 )
3. Juara Harapan II Olimpiade Matematika Sempoa II tingkat Jawa Tengah di UMS, yang diraih oleh Erwin Fernanda Baru ( kelas XII IPA 1 )
4. Juara Harapan II Olimpiade Matematika Commath Fair di tingkat Jawa Tengah-DIY di UIN Walisongo Semarang, yang diraih oleh Erwin Fernanda Baru ( kelas XII IPA 1), Miftakhul Hakam ( kelas XI IPA 1), dan Saifullah Yusuf Ramadan ( kelas XI IPA 1)
5. Juara II Lomba Drama Wira Festival PMR di SMAN 4 Surakarta, yang diraih oleh tim PMR MAN 1 Surakarta 
6. Juara 1 Lomba Mural Islam di Karanganyar, diraih oleh Muhammad Yasir ( kelas XII Program Keagamaan)

Selamat buat para pemenang, semoga lebih meningkat di waktu yang akan datang.
#MadrasahLebihBaik
#LebihBaikMadrasah
#MAN1Surakarta

Sumber : Pak Rusdi Mustapa, S.Pd
Siswa MAN 1 Surakarta Juara Olimpiade Matematika

Siswa MAN 1 Surakarta Juara Olimpiade Matematika

12:26 PM Add Comment

Syukur alhamdulillah atas nikmat yang telah diberikan Allah SWT, siswa MAN 1 Surakarta dari program Boarding School atas nama Erwin Fernanda ( kelas XII IPA 1), berhasil meraih juara 2 dalam gelaran Olimpiade Matematika tingkat SMA/MA Islam se Jawa yang digelar di UIN Sunan Ampel, Surabaya pada 26 September 2016. Pada gelaran olimpiade yang telah diadakan untuk kesekian ini, tim MAN 1 Surakarta dibimbing oleh Ustadzah Ratna Mulia, S.Pd dengan anggota Erwin Fernanda ( kelas XII IPA 1) dan Miftakhul Hakam ( kelas XI IPA 1). Kedua siswa bisa tampil di babak final setelah melalui babak penyisihan yang sangat berat.
Menurut Ustdazah Ratna Mulia, S.Pd, dalam olimpiade ini baru Erwin Fernanda yang mampu meraih juara sedangkan Miftakhul Hakam belum, namun secara keseluruhan hasil ini cukup membanggakan mengingat pesaing-pesaingnya juga sangat berat. Prestasi ini tentu saja mampu membawa nama MAN 1 Surakarta di kancah persaingan olimpiade matematika di Indonesia.
Sumber : Pak Rusdi Mustapa, S.Pd
Siswa MAN 1 Solo Juarai ISCO

Siswa MAN 1 Solo Juarai ISCO

12:22 PM 1 Comment
team-isco
Tim MAN 1 Surakarta ( kaos merah) bersama Tim SMAN 5 Bogor
Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa MAN 1 Surakarta. Adalah Dzikrur Rohmani Zuhkrufur Rifqi Muwafiqul Hilmi ( XII IPA 1 ) dan Saifullah Yusuf Ramadan (XI IPA1), keduanya dari program Boarding School, berhasil meraih meraih juara 3 dalam gelaran Indonesian Statistic Conference and Olimpiad (ISCO) tingkat Nasional yang digelar di UGM Yogyakarta 16 – 19 September 2016. ISCO adalah ajang kompetisi bidang statistik yang diikuti oleh siswa setingkat SMA/MA/SMK dari seluruh Indonesia yang sudah dilaksanakan kali kedua.
Kedua siswa tersebut berhasil menyisihkan peserta dari tingkat SMA/MA dari seluruh Indonesia. Menurut guru pembina ISCO MAN 1 Surakarta, Ratna Mulia, kedua siswa tersebut meraih trophy dan dana pembinaan sebesar Rp. 4 juta. Adapun hasil lengkap ISCO 2016 adalah sebagai berikut :
isco
                                           Sumber : Pak Rusdi Mustapa, S.Pd
PHP " Pemilu Raya - Haornas - Pentas Seni "

PHP " Pemilu Raya - Haornas - Pentas Seni "

9:02 AM Add Comment

Jumat, 9 September 2016 MAN 1 Surakarta mengadakan agenda rutin setiap tahunnya yaitu olahraga bersama  yang melibatkan seluruh siswa, guru dan karyawan . Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati HAORNAS " Hari Olahraga Nasional" yang bertepatan pada hari Jumat 9 September 2016. Acara dimulai pukul 07.30 WIB yang dilepas langsung oleh Bp. Kepala MAN 1 Surakarta. Drs.HM.Hariyadi Purwanto , M.Ag.


Rute yang ditempuh sekitar 3-4 Km yang diikuti lebih dari 1000 peserta yang terdiri dari Guru, Karyawan, Siswa serta PPL yang sedang bertugas di MAN 1 Surakarta dari UNISRI dan STAIMUS. Selain memperingati HAORNAS berlangsung pula 2 kegiatan dari siswa yaitu Pemilihan Ketua OSIS dan PENTAS SENI. Kegiatan berlangsung sangat meriah karna berbagai hiburan disuguhkan oleh siswa MAN 1 Surakarta baik dari Prog. Reguler, Fullday,Boarding,PK, Workshop . Kegiatan sempat istirahat sejenak untuk melakukan sholat jumat dan dilanjutkan sampai sore.
KEMAH BAKTI MAN 1 SOLO

KEMAH BAKTI MAN 1 SOLO

1:30 PM Add Comment

Sabtu, 6 Agustus 2016 MAN 1 Surakarta mengadakan kemah bakti yang rutin diselenggarakan disetiap tahunnya. Acara ini diselenggarakan di daerah Obyek Wisata Umbul Pengging Ke. Banyudono Boyolali. Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari terhitung sejak hari sabtu, 6-8 Agustus 2016 ini sempat terjadi insiden berupa hujan yang sangat lebat sehingga hampir 80% perbekalan siswa terendanm air hujan.

Hari pertama sejak dimulai pembukaan kemah bakti  hampir seluruh siswa ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang padat dengan agenda. Malam hari pertama dalam kemah bakti diadakan pengajian akbar yang diperuntukkan untuk umum masyarakat sekitar lokasi dimana dalam pengajian ini disampaikan langsung oleh guru MAN 1 Surakarta Drs. H.Ahmad Wardimin yang dikolaborasi dengan Seperangkat gamelan serta beberapa wayang untuk memeriahkan dalam acara tersebut.


Berbagai macam kegiatan dilaksanakan di acara kemah bakti, mulai lomba yang diperuntukkan khusus peserta, bakti sosial, pengobatan gratis dan lain sebagainya.  Selama kegiatan berlangsung Alhamdulillah seluruh peserta kemah sekaligus kakak pembina dalam keadaan sehat dan acara berjalan lancar…..
DAFTAR PRESTASI SISWA MAN 1 SOLO TAHUN 2016 - 2017

DAFTAR PRESTASI SISWA MAN 1 SOLO TAHUN 2016 - 2017

9:25 AM Add Comment


PRESTASI TAHUN PELAJARAN 2016/2017
MAN 1 SURAKARTA
No
Nama
Jenis Lomba
Prestasi
Tingkat
1
Aulia Phasa N
MTQ-Tartil Putri
Juara 1
Kota
2
Aulia Phasa N
Tilawah Al Qur`an Gol. Remaja Putri
Juara 1
Kota
3
Aulia Phasa N
MMQ Remaja
Juara 1
Kota
4
Aulia Phasa N
MTQ-Tartil Putri
Juara 1
Kota
5
Aulia Phasa N
MMQ-MTQ SLTA
Juara 3
Solo Raya
6
Firdan Fadlan Sidik
MMQ-MTQ SLTA
Juara 2
Solo Raya
7
Firdan Fadlan Sidik
MTQ-Tartil Putra
Juara 1
Kota
8
Ishbir Naufal
MTQ-Tartil Putra
Juara 2
Kota
9
M. Haidar Murtadho
MTQ-Tilawah Putra
Juara 1
Kota
10
Muh. Dian Nafi Aziz
MTQ-Tilawah Putra
Juara 3
Kota
11
Dian Nafi`el Hamami
Arabic Speech Competition in Foreign Competition of SMA/SMK/MA Students
Juara 2
Jawa Tengah
12
Dian Nafi`el Hamami
Pidato Bhs Arab Putri, Pospeda Tk Jateng
Juara 1
Jawa Tengah
13
Fadhilah Rahmatul H
KSM Tk Prov
Juara 2
Jawa Tengah
14
Erwin Fernanda
Olimpiade Matematika Tk SMA/se-derajat Regional Jateng
Juara harapan 2
Jawa Tengah
15
Ilmi Firliasari
MTQ SLTA
Juara 1
Solo Raya
16
Ilmi Firliasari
Tartil Al Qur`an Golongan SMA/MA/SMK Putri
Juara 1
Kota
17
Ilmi Firliasari
Tilawah Putri dalam lomba MTQ
Juara 1
Kota
18
Putri Dewi Sekartaji
Lolos sebagai anggota paskibra kota Surakarta tahun 2016
Dian Arifiah Kusumaningtyas
19
M. Yassir, XII.PK-pa
Calligraphy Competition of Islamic Festival of Arts and Literatures di Karanganyar
Juara 1
Kabupaten
20
Agung Bayu Sutrisna, Arga Wida Prasetya, M.Hikam Maulana, XII.PK-pa
Mural Competition of Islamic Festival of Arts and Literatures
Juara 2
Kabupaten
21
Dzikrur Rohmani, XII.IPA-1
ISCO (Indonesian Statistic Conference and Olimpiad)
Juara 3
Nasional
Syaifullah Yusuf Ramadhan, XI.IPA-1
22
Erwin Fernanda, XII.IPA-1
Olimpiade Matematika tk SMA/MA Islam
Juara 2
Se-Jawa
23
Firdan Fadlan Sidiq, XII.PK-pa
MTQ cabang Tartil,
Juara 1
Kota
24
Ilma Firlia Dari, XI.PK-pi.2
MTQ cabang Tartil,
Juara 1
Kota
25
Aulia Pasha Nurafiyan, XII.PK-pi.2
MTQ cabang Tilawah,
Juara 1
Kota
26
Muh. Haidar Murtadlo, XI.PK-pa
MTQ cabang Tilawah,
Juara 2
Kota
27
Firda Salsabila, XII.IPA-3
Olimpiade Kimia Cb Praktikum
Juara 1
Jateng, DIY dan Karesidenan Madiun
28
Dian Nafi` el Hamami, XII.PK-pi.2
Pidato Bahasa Arab
Juara 2
Nasional
29
Iqlima Rodhin  XI.IPA-2,                  Hanan Tahani Y  XI.IPA-2,          Wuri Hanjani R  XI.IPS-5
Debat SMA/SMK/MA
Juara 2
Solo Raya
30
Muta`ani Az-Zahra, XII.PK-pi.1
Pidato Bhs. Indonesia Puteri, POSPEDA
Juara 3
Tk. Jateng, ,
Lomba Da`I
Juara 1
Kota
Pidato Bhs. Indonesia Puteri, POSPEDA
Juara 1
Kota
31
Alfania Putri Fortuna, XI.PK-pi.1
English Speech Competition of SMA/SMK/MA students
2nd winner
Central Java
Pidato Bhs. Inggris pada POSPEDA
Juara 1
Kota
32
Fina Latifahatunnida,  XI.PK-pi.1
Stand Up Comedy pada POSPEDA
Juara 2
Kota
33
Siti Inayah, XI.PK-pi.2
Pidato Bhs. Arab pada POSPEDA
Juara 2
Kota
34
Rahmania Auriel Zaeni, XI.PK-pi.2
Pidato Bhs. Indonesia pada POSPEDA
Juara 2
Kota
35
Vella Qathrunnada, XII.PK-pi.2
Cipta Baca Puisi pada POSPEDA
Juara 1
Kota
36
Dian Nafi El Hammami, XII.Pkpi.2
Pidato Bhs. Arab pada POSPEDA
Juara 1
Kota
37
Fadhilah Rahmatul H, XII.IPA-3
LCC, IPA dan Agama
Juara 1
Kota
Firda Salsabila, XII.IPA-3
Dian Nafi El Hammami, XII.Pkpi.2
38
Aisyah Budianti
LCC, IPS dan Agama
Juara 2
Kota
Aprivias Rizki Astuti
39
M. Dian NafiAzis, XI-PK.pa
Lomba Kaligrafi dalam Arabic Fair UNS 2016
Juara 1
Eks-Karesidenan Surakarta
40
JundyNur F, XII-IPS.3
Personal, Stand Up Comedy
Juara 2
Eks-Karesidenan Surakarta
41
Abdul Malik Romadhon, XI.IPS-4
Kelompok, Stand Up Comedy
Juara 1
Eks-Karesidenan Surakarta
42
SaifulHidayat, XI.IPA-4
43
Firda Nihayatul Mafrukhah, XII.IPA-2
Aktiviti Khas special events pada Jambore antar bangsa Kuala Lumpur 2016,
25 November - 1 Desember 2016
44
`Ilmi Firliasari, XI.PK-Pi.2
Tartil SLTA/MA putri pada MTQ pelajar XXXI
Juara harapan 1
Prov
17
Erwin Fernanda (XI.MIA-1)
Olimpiade Matematika tingkat SMA
Peringkat 7
Jateng dan DIY
olimpiade Statistika Matematika
Juara 6
Tk. Nasional
18 UNDIP’S MATHEMATICS COMPETITION
Peringkt 3
Eks Kares-SKA
18 UNDIP’S MATHEMATICS COMPETITION
Juara 7
Jateng dan DIY
18
Dian Nafi`El Hammami (XI.PK-Pi)
Bahasa Arab Putri ”Olimpiade Hifdzul Qur`an & Festifal Seni Islam
Juara 1
se-Jawa
19
Muhammad Yasir (XI.PK-pa)
Khot Al Quran” ”Olimpiade Hifdzul Qur`an & Festifal Seni
Juara 1
se-Jawa
20
Muh. Saghar, S (XI.IIS-4)
Lomba Da`i Muda Sinar Nusantara” LDK Liwa`ul Islam Sinar Nusantara
Juara 2
Kota SKA
21
Hasan Ibrahim (XI-IPA.4)
Kumite 55 Kg Junior Putra pada kejuaraan Karate terbuka SOLO CUP VII 2016
Juara 3
Kota SKA
22
Pradana Ukhma Sulistyawan (XI-IPA.4)
Kumite +76 Kg Junior Putra pada kejuaraan Karate terbuka SOLO CUP VII 2016
Juara 3
Kota SKA
23
Erwin Fernanda
KSM Kota Surakarta
Juara 1
Kota SKA
24
Khairunnisa Arief N
KSM Kota Surakarta
Juara 1
25
Fadhilah Rahmatul Hasanah
KSM Kota Surakarta
Juara 1
26
Choirunnisa Firdaus
KSM Kota Surakarta
Juara 1
27
Aisyah Budianti
KSM Kota Surakarta
Juara 1
28
Aprivias Rizki Astuti
KSM Kota Surakarta
Juara 1